Talent management merupakan proses yang muncul di tahun 1990 dan terus menerus dipergunakan, karena semakin banyak perusahaan yang menyadari bahwa keberhasilan bisnis mereka ditentukan oleh bakat dan kemampuan karyawan mereka. Perusahaan-perusahaan yang telah mempraktekan talent management telah menggunakannya untuk menangani masalah retensi karyawan.–
Kesuksesan tidak hanya ditentukan konsep dan mimpi yang bagus.Jauh lebih penting adalah tindakan yang dilakukan untuk memulainya. Program Manajemen Talenta harus dimulai disini dan saat ini juga di organisasi Anda.